Tips Pemakaian Motor yang Baik Agar Mesin Awet


Kendaraan bermotor adalah salah satu alat transportasi yang paling banyak diminati, hal karena motor sangat efektif untuk menembus kemacetan terutama di kota besar. karena itulah harus diperhatikan tips pemakaian motor yang baik agar umur mesin dari kendaraan bermotor dapat bertahan lama. Selain itu dengan selalu memperhatikan kondisi kendaraan bermotor juga akan menghindarkan dari resiko kerusakan yang lebih besar yang tentunya akan banyak memakan biaya dalam proses perbaikannya.
Tips yang harus dilakukan ini bukanlah hal sulit, namun harus dilakukan secara rutin agar performa mesin motor anda tetap terjaga. Tips ini juga merupakan bagian dari perawatan motor yang dilakukan tanpa harus mengeluarkan biaya yang mahal. Beberapa tips di bawah ini yang dapat anda lakukan di rumah terhadap kendaraan bermotor yang anda miliki. Beberapa tips tersebut adalah:
  • Selalu cek bahan bakar
Selalu perhatian kondisi bahan bakar kendaraan bermotor yang anda miliki, karena tanpa bahan bakar tentunya motor tidak akan dapat dipakai. Selain itu pastikan jangan pernah kehabisan bahan bakar, karena hal tersebut akan menurunkan performa mesin kendaraan bermotor anda miliki.
  • Selalu cek tekanan angin pada ban
Selain itu juga selalu perhatikan tekanan angin pada ban motor yang anda miliki. Tekanan angin yang sesuai akan membuat kinerja motor semakin baik. Semakin berkurang tekanan angin pada ban, maka kinerja mesin akan semakin berat.
Baca Juga: Pemilihan dan perawatan onderdil motor
Kedua tips pemakaian motor di atas dapat anda lakukan tanpa harus mengeluarkan biaya yang banyak. selain itu mengecek bahan bakar dan tekanan angin pada ban motor juga tidak memerlukan keahlian khusus sebagai montir dan setiap orang pasti dapat melakukannya. Berbeda dengan mengecek kondisi mesin yang harus memerlukan keahlian khusus atau harus mengerti tentang mesin bermotor.
Selain itu hal sederhana lainnya yang dapat dilakukan agar mesin lebih awet adalah dengan selalu memanasi mesin terlebih dahulu sebelum digunakan untuk beraktivitas. Gunakan trap atau tuas yang ada pada bagian mesin, setelah mesin menyala biarkan beberapa saat hingga mesin panas. Hal ini akan membuat mesin dan accu pada motor bertahan lama. Sedangkan untuk perawatan berkala pada mesin secara keseluruhan, dapat dengan melakukan tindakan seperti di bawah ini.
  • Rutin ganti oli mesin.
  • Rutin servis motor.
Mengganti oli mesin dapat dilakukan sendiri atau juga dilakukan di bengkel motor, dengan rutin mengganti oli akan mempermudah kerja mesin motor yang anda miliki, lakukan secara rutin minimal dua bulan sekali. Sedangkan untuk servis motor sebaiknya lakukan dua bulan sekali di bengkel resmi sesuai dengan merek kendaraan bermotor anda. Dengan melakukan beberapa tips pemakaian motor seperti di atas, maka motor yang anda miliki akan semakin awet.